]

Sabtu, 23 Januari 2010

Sriwijaya FC Waspadai Serangan Balik Persik
Tidak ingin kecolongan dari tim tamu, Sriwijaya FC waspadai serangan balik Persik Kediri.




Pelatih Sriwijaya FC Rahmad Darmawan mengaku telah mewanti-wanti anak asuhnya agar tetap konsentrasi sepanjang pertandingan, saat menjamu Persik Kediri, di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, Sabtu (23/1).

Terutama di barisan belakang, karena tim tamu dikenal memiliki pemain depan yang cukup tangguh, menyusul penampilan duet Patricio Morales dan Yongki Ariwibowo yang semakin padu, dan terus menunjukkan penampilan menawan.

Dikatakan Rahmad, selain memiliki penyerang yang handal, lini belakang Persik juga telah menunjukkan kehebatan dalam beberapa laga terakhir. Termasuk saat mereka mampu menundukkan Persebaya Surabaya di kandang.

"Anak-anak tidak boleh lengah dan tetap harus konsentrasi penuh sepanjang pertandingan. Sedikit saja memberikan peluang bisa fatal akibatnya. Sebab lini depan dan belakang Persik sama baiknya," kata Rahmad.

Ditambahkan, perjuangan timnya semakin berat karena dipastikan kehilangan tiga pilar. Yakni Isnan Ali dan Oktavianus yang masih dibekab cedera, serta Ambrizal yang harus duduk manis di tribun penonton karena akumulasi kartu.

0 komentar:

 
Mr_Dhofir's © 2008